Sabtu, 19 Desember 2015

Hasil Diakusi Kelompok 4

Presentasi Kelompok 4.
Pertanyaan:
1. Apakah perbedaan dari egoisme dan egosentrisme ? (Popi Amalia).

2. Bagaimana cara menyikapi sikap seseorang yang memanfaatkan kebaikan kita? (Mimin Prastika).

3. Apakah prinsip termasuk filsafat hidup? Dan apakah prinsip tersebut termasuk ke dalam egoisme? (M. Eko Prastyo).

4. Bagaimana jika pandangan hidup berbeda? (Meidita Nur Azizah).

5. Apakah penting memiliki pandangan hidup, jika dilihat remaja sekarang banyak yang tidak memiliki pandangan hidup? (Sridayani).

6. Apakah pancasila termasuk filsafat hidup? (wahyu hidayat).

7. Apakah orang “gila” memiliki pandangan hidup? (Mimin Prastika).

8. Mengapa orang yang lemah tidak memiliki pandangan hidup? (Kelompok).

9. Bagaimana jalan seorang filsuf? (Kelompok).

10. Apa yang akan terjadi jika suatu Negara tidak memiliki pandangan hidup? (Kelompok).

JAWAB:
1. Egoisme adalah sifat seseorang yang pendapatnya ingin selalu didengar oleh orang lain, tetapi jika ada pendapat orang lain dia tidak mau mendengarkan. Sedangkan egosentrisme adalah suatu ketidakmampuan untuk membedakan perspektif diri dengan perspektif orang lain.
2. Kita harus bersikap seperti biasa saja, karena tujuan kita melakukan kebaikan kepada orang lain itu harus didasari dengan keikhlasan. Jadi kita tidak peduli dengan balasan yang orang lain berikan kepada kita.
3. Ya, karena prinsip juga merupakan sesuatu yang menjadi dasar bagi kita untuk menjalani hidup, dan prinsip tidak termasuk kedalam egoisme karena prinsip merupaka tujuan hidup seseorang sedangkan egoisme adalah pendapat yang ingin dibenarkan dan didengarkan oleh orang lain.
4. Tidak masalah karena setiap manusia memiliki indikator masing-masing dalam hidup, sehingga tujuan hidup setiap manusia akan berbeda.
5. Penting, karena jika seseorang tidak memiliki pandangan hidup maka sama saja mereka tidak memiliki tujuan dalam hidup atau hidupnya tak berhaluan. Untuk remaja zaman sekarang banyak yang terpengaruh oleh lingkungan dan belum memiliki dinamika kehidupan sehingga mereka belum melalui proses pendewasaan.
6. Ya, karena pancasila itu adalah ideologi bangsa Indonesia sehingga benar adanya bahwa pancasila itu adalah pandangan hidup bagi bangsa kita yaitu Indonesia.
Pada awalnya dia memiliki pandangan hidup, namun dia terlalu terobsesi dengan apa yang ingin dia capai diakhir. Sehingga menyebabkan psikologinya terganggu.
7. Karena ia tidak tahu untuk apa ia hidup, ia tidak berusaha mengetahui kebenaran di balik fenomena alam ini, sehingga terkadang baik dan buruk dapat dijalaninya.
9. Jalan hidup tertinggi yang bisa diraih oleh manusia, manusia memiliki kemampuan yang tak dimiliki oleh hewan maupun tumbuhan, yakni berpikir dengan menggunakan akal budinya.
10. Jika suatu Negara tidak memiliki pandangan hidup maka Negara tersebut tidak memiliki tujuan serta suatu Negara tersebut akan berantakan, diakibatkan ketidakmampuan suatu Negara untuk menyatukan tujuan dari setiap bangsanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar